Gelar Pameran Seni Rupa, HAPSI : Semangat Berkarya Di Era Pandemi

    Gelar  Pameran Seni Rupa, HAPSI : Semangat Berkarya Di Era Pandemi

    JAKARTA - Ketua Umum Himpunan Artis Pengusaha Seluruh Indonesia ( HAPSI ) Yuma Shannelom sukses Besar menyelenggarakan Fashion Show, Pameran Seni Rupa dan Seminar Nasional Secara serentak yang di gelar sejak tanggal 19 April 2021 Silam di Perpustakaan Nasional dan  Spark Mall Senayan Jakarta.

    Penyelenggaraan pameran Fashion dan seni rupa ini rencananya berakhir pada tanggal 30 April 2021 yang akan datang.

    Seminar yang di hadiri da disambut oleh

    Ir. La Nyalla Mahmud Mattalitti (Ketua DPD RI), Prof. Dr . Hj. Sylviana Murni , SH. M.Si ( Ketua Komite III DPD RI), Dr. H. Adyaksa Dault S.H , M.Si (Menpora 2004 – 2009), Mayor Jenderal Dr. Rer. Pol. Rodon Pedrason , M.A (Dirjend Strahan Kemenhan RI), Dave Laksono (Ketua Umum Kosgoro 1957/Anggota DPR RI), Dr. Rahmat Shah (Hon. Consul General Of Turkey), Yayat Ruyat (Direktur Pengembangan Bisnis PT Pindat)

    Kolenel Inf Uyat S.Ip (Aster Kodam Jaya) Perwakilan Pangdam Jaya) Kol Chk.Dr. Irman Putra. S.Fil. SH. MH. ( Ketua Pusat Koperasi Babinkum TNI), Kolonel Samsul Bahri (Kasubdit Amepas Dirjen Strahan Kemenhan RI),   Kh. H Dr. (c) Aminuddin (Ketua Majelis Mubaligh Muda Indonesia) dan Tamu Undang: Artis, Senima, Pengusaha, Mahasiswa.

    Ketua Umum penyelenggara juga sebagai Ketua Umum HAPSI Ibu Yuma Shannelom mengatakan acara ini di bangun atas dasar semangat perjuangan para seniman, para aktivis, Akademisi dan Para Artis yang mempunyai Jiwa Nasionalis.

    Bertema Bingkai Seni Bagimu Negeri ter inspirasi dari sosok Wanita Hebat dan Laki-laki Hebat di negeri ini dalam memberikan semangat di saat negara Indonesia dalam genggaman Pandemi.

    "Bersamaan dengan momen ini, kami memilih tema yaitu “Bingkai Seni Bagimu Negeri, Semangat Berkarya Di Era Pandemi” sebagai bagian dari tujuan usaha kami untuk menumbuhkan semangat elemen masyarakat Indonesia, dan mendorong pemerintah untuk semangat menghadapi tantangan Pandemi Covid-19."  Kata Ketum HAPSI ke media


    Bagi kami situasi pandemi bukanlah menjadi penghalang bagi kita untu tetap berkarya, pandemi justru menjadi kesempatan dan peluang bagi kita untuk menggali skill dan kemampuan kita untuk aktif dalam bidang apapun, seperti bidang ekonomi , bidang pendidikan, bidang politik, bidang seniman, dan bidang usaha-usaha lainnya.

    " Untuk itu kami berharap semoga dengan adanya Pameran Seni Rupa Indonesia dan Seminar Nasional ini, dapat memicu semangat teman-teman untuk tetap berkarya menuju Indonesia Maju". Harapnya

    Dalam Kegiatan ini  Ketum HAPASI telah menunjuk Corti Kastubi sebagai pelaksana pameran seni rupa, Zainuddin Arsyad sebagai pelaksana seminar nasional Dan Ida Leman sebat pelaksana fashion show di Spark mall Senayan Jakarta.

    Ketum HAPSI juga mengatakan rasa terimakasih kepada Ketua pelaksana Fashion Show Ibu Ida Leman, Ketua Pelaksana Pameran Seni Rupa Indonesia Ibu Corrie Kastubi juga Ketua Pelaksana Seminar Nasional Zainuddin Arsyad yang sudah bekerja dan mensukseskan Kegaitan ini..( FERI )

    Update

    Update

    Artikel Sebelumnya

    DPRD Dharmasraya Gelar Rapar Kerja dengan...

    Artikel Berikutnya

    Beri Motivasi Peserta Latsitardanus XLI,...

    Berita terkait